Informasi Teknologi Terkini, Blogging, SEO dan Bisnis Online

Tips Memilih Smartphone Yang Baik dan Benar

Saat ini bisa dibilang era gadget, siapa coba hari gini yang tidak punya ponsel, saya rasa semua sudah memilikinya. Seiring dengan tingginya minat masyarakat akan Smartphone menjadikan vendor dari produsen tersebut terus bersaing dan terus berinovasi. Sekarang bayangkan hp model apa yang belum ada dipasaran, tinggal tanya uangnya saja kuat harga berapa hehe.. Selain itu perkembangan Smartphone juga sangat pesat seakan tak terbendung lagi hampir tiap tahun mereka mengeluarkan produk baru. Jika demikian yang terjadi, kita sebagai end-user atau konsumen harus pandai memilih Smartphone agar tidak buang-buang budget dan ideal untuk kita gunakan sekaligus pertimbangan eksistensinya di beberapa tahun ke depan. Keberadaan Smartphone memang sangat membantu aktivitas, apalagi bagi orang yang memiliki mobilitas tinggi dan tingkat kesibukannya luar biasa Smartphone sudah menjadi kebutuhan. Namun tak jarang yang menjadikan Smartphone hanya sebagai gaya hidup saja. Buat sobat yang ingin membeli Smartphone dibawah ini ada bebepa tips memilihi Smartphone mungkin sedikit dapat membantu.


Carilah Smartphone yang sudah mendukung teknoligi 4G

Teknologi 4G diperkirakan akan meledak di Indonesia hal ini untuk mengejar ketinggalan dari Negara-negara tetangga yang sudah mengimplementasikan teknologi ini. Informasi penting perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia seperti Telkomsel, Indosat dan XL sudah siap mengaktifkan teknologi 4G. sehingga dengan demikian sebagai konsumen harus memilih Smartphone yang sudah mendukung teknologi ini.

Pilihlah Smartphone yang sudah mendukung teknologi terkini

Seperti yang saya sebutkan diatas bahwa perkembangan Smartphone begitu capat, bahkan dalam beberapa bulan saja perusahaan Smartphone mampu memperkenalkan teknologi baru dari sebelumnya. Sehingga jangan sampai anda membuang uang anda untuk barang yang sudah basi.

Perhatikan secara detail speknya

Ketika hendak membeli SmartPhone tidak semua orang selalu memperhatikan spek SmartPhone yang akan dibelinya. Walhasil penyesalan selalu terjadi kemudian, oleh sebab itu mengetahui detail spesifikasinya sangatlah penting. Jadi jika sobat akan membeli SmartPhone jangan lupa ketahui spesifikasinya secara detail.

Informasi dari konsumen review

Sebelum memutuskan untuk membeli SmartPhone ada baik jika anda mencari informasi mengenai komentar yang sudah pernah membelinya. Ini dirasa juga sangat penting, ini untuk mengetahui produk yang berkualitas dan tidak sekaligus kelemahan dan kelebihannya.

Perhatikan memory SmartPhone

Poin selanjutnya anda harus memilih SmartPhone dengan kapasitas memory yang memadai. Alasannya kenapa dengan memory besar SmartPhone anda akan dapat menyimpan banyak aplikasi teknologi terkini. Perhatikan baik intermal memory maupun batas maksimal kapasitas memory eksternalnya.

Sedikit ulasan tentang Tips Memilih Smartphone yang Benar semoga dapat membantu anda untuk mendapatkan SmartPhone yang tepat. Selamat berbelanja.

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Tips Memilih Smartphone Yang Baik dan Benar"

Back To Top